Provinsi Oriental Mindoro

Tentang Oriental Mindoro

Oriental Mindoro, provinsi yang yang berada di Pulau Mindoro, 140 Km dari Manila. Provinsi Oriental Mindoro beribukota di Calapan City dengan 14 municipalities (Baco, Bansud, Bongabong, Bulalacao, Gloria, Mansalay, Naujan, Pinamalayan, Pola, Puerto Galera, Roxas, San Teodoro, Socorro dan Victoria)

Liburan ke Oriental Mindoro kamu bisa berkunjung ke beragam destinasi wisata yang menarik. Mulai dari pantai tersembunyinya, kuliner, ikon sejarah, juga kekayaan alam lengkap dengan flora dan faunanya.

Oriental Mindoro memiliki banyak objek wisata menarik. Calapan City menghadap ke Terusan Verde. Taman Alam Calapan, Danau Caluangan dan gugus pulau Baco-Chico dan Horca-Piloto hanya berjarak sejam berkendara di Puerto Galera. Kunjungi juga Pantai Balite, Parang, dan Suqui, Taman Alam dan Gua Bulusan, dan Katedral Holy Infant.

Kegiatan Utama

1. Wisata pantai dan laut

Kotamadya Bulalacao yang indah, di tenggara Oriental Mindoro, memiliki pantai tersembunyi dan teluk karang yang tentram. Pasirnya aneka warna dan garis pantai membentang tanpa ujung. Kamu akan dibuai oleh angin sepoi-sepoi dengan lautnya yang cantik.

Angin yang bertiup sepanjang tahun menjadikan Bulalacao tujuan utama bagi kiteboarder dan peselancar angin. Temukan keragaman biota laut di Terumbu Pili-Banilad-Ranzo di Pinamalayan, dan Teluk Soguicay di Bulalacao.

Kunjungi juga Pantai Puerto Galera, Pulau Baquete, dan Pulau San Antonio. Jika ingin scuba, berkunjung saja ke La Laguna Beach yang sangat ideal untuk berenang, snorkling dan scuba diving.

Masih banyak pantai di Provinsi Oriental Mindoro yang bisa kamu jelajahi. Seperti White Sand Beach, Talipan Beach, Sabang Beach, Bongol Beach, Banilad Beach dan lainnya. Semua pantai ini punya karakteristik unik dengan pemandangan menakjubkan.

Baca Juga:  Provinsi Iloilo

2. Berkunjung ke taman alam

Kamu yang suka jelajah, bisa melakukan perjalanan off-road ke taman alam, trekking pegunungan, sungai, dan air terjun. Anda juga bisa bertemu langsung dengan warga suku asli Hanunuo Mangyan.

Pencinta burung pasti menikmati spesies menarik di Taman Nasional Danau Naujan, di timur laut Mindoro. Bebek Filipina yang terancam punah menemukan suakanya di danau air tawar yang terbentuk karena aktivitas vulkanik ini. Margasatwa lainnya di daerah ini meliputi merpati dada merah Mindoro, ikan bandeng, dan buaya.

3. Jelajah kota

Calapan City juga merupakan kota utama dan pusat perdagangan Mindoro. Ini sudah berlangsung sejak suku asli Mangyan dan pendatang dari Cina mengadakan perdagangan.

Berjarak dua jam berkendara dari Calapan City ada Bongabong. Tempat dengan nama unik ini memiliki reruntuhan gereja bersejarah, tambak darat, dan garis pantai berhiaskan pohon kelapa dan jalan setapak.

 

San Teodoro Botolan Waterfalls (Oriental Mindoro Tourism, Investment and Enterprise Development Office/Facebook)

Bagaimana Mencapainya

1. Udara

Kamu bisa terbang dari Manila ke San Jose, Occidental Mindoro ke Bulalacao karena lebih dekat ke San Jose daripada Calapan.

2. Darat

Ada beberapa armada bus dari Manila yang melayani jurusan Pelabuhan Batangas. Perjalanan memakan waktu sekitar 2.5 jam.

3. Laut

Dari pelabuhan Batangas, gunakan feri ke Calapan, ibukota Oriental Mindoro. Dari Calapan, ada angkutan umum ke kotamadya Naujan, Bongabong, dan Bulalacao.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Filipina menerapkan pembatasan perjalanan sementara untuk menahan penyebaran COVID-19. Mohon tetap tinggal di rumah dan mengikuti protokol kesehatan.