PULAU SIARGAO, SURIGAO DEL NORTE

Tentang Pulau Siargao, Surigo del Norte

Wisata di Filipina memang tidak akan pernah bosan. Beragam destinasi tersedia untuk beragam petualangan. Saat ingin wisata di pantai cantik di Filipina, pasti yang diingat wisatawan adalah Pulau Siargao. Tentu saja, pulau ini memang sangat cantik dengan pantainya yang menawan dan beragam aktivitas yang ditawarkannya.

Perlu kamu ketahui Pulau Siargao merupakan ‘The Best Islands in the World 2018’ versi Conde Nast (media AS) lho. Pantas saja, keindahannya memikat turis dunia, terutama para peselancar.

Pulau Siargao berada di Provinsi Surigao del Norte, 800 Km dari tenggara Manila, Filipina. Pulau ini memiliki luas sekitar 437 Km persegi dengan pintu masuk berada di Port Pilar.

Selain dikenal dengan ombaknya yang besar, Siargao juga memiliki pantai dan bawah laut yang menawan. Wisatawan juga bisa berjemur, berenang, snorkling dan keliling pulau.

 

(dok PDOT)

Kegiatan Utama

1. Berselancar

Aktivitas yang paling utama di pulau cantik ini adalah surfing. Ombak yang besar menjadi surga para peselancar dunia. Tempat ini cocok untuk berselancar sepanjang tahun dan musim ramainya ada di Agustus sampai November.

Spot yang terkenal di Pulau Siargao adalah Cloud 9. Kamu bisa berjalan di sepanjang dermaga kayu dan saksikan peselancar menantang bahaya dengan berselancar di gulungan ombak yang menyerupai angka 9! Kamu bisa bermalam di Cloud 9 atau General Luna yang banyak menawarkan penginapan.

2. Beragam Aktivitas

Siargao bukan hanya tempat untuk berselancar kok. Beragam aktivitas bisa kamu lakukan saat liburan ke sini. Pulau Siargao juga dikenal sebagai ajang olahraga pancing. Bahkan kegiatan ini diadakan setiap musim kemarau. Pesisir ini kaya dengan tuna, mackerel, ikan pedang, dan kepiting, cumi-cumi, gurita, bahkan pari sengat.

Di sekitar pulau ini terdapat pulau-pulau kecil yang terindah di Filipina. Pulau Naked (telanjang) yang cantik dinamakan demikian karena tidak ada apa-apa di permukaannya. Pulau Daku di dekatnya memang pulau tercantik yang ada.

Pulau yang belum terlalu popular ini memiliki pasir putih halus dikelilingi perairan biru muda. Berbeda dengan Pulau Naked, Daku memiliki pohon-pohon kelapa. Kalau mau bermalam, Anda dapat menuju Pulau Guyam, yang menjadi favorit penduduk setempat.

Pantai indah di Pulau Daku sangat cocok untuk berenang. Kamu dapat bermain air dan berjemur sambil bermalas-malasan di pasir putih yang halus.

Baca Juga:  Pulau Dinagat

Cara ke Siargao

Jika kamu ingin wisata di Filipina dan berkunjung ke Pulau Siargao, kamu bisa menempuh rute paling cepat dengan jalur udara. Namun jika ingin menikmati jalur darat dan laut, kamu bisa mengikuti petunjuk ini.

1. Udara

Jika ingin menuju ke Siargao dengan jalur udara, kamu bisa terbang dari Manila ke Sayak Airport di Pulau Siargao. Maskapai yang melayani saat ini hanya Skyjet dan Cebu Pacific.

Kamu juga bisa terbang ke dari Cebu ke Kota Surigao, ibukota dari Surigao del Norte. Setelah itu kamu menempuh jalur darat dengan multicab atau tricycle menuju Pelabuhan Dapa dan perjalanan dilanjutkan dengan kapal.

2. Darat

Ada beberapa armada bus dengan jurusan Surigao City dari Butuan, Davao, Liloan (Leyte Selatan), dan bus RORO dari Manila. Setelah itu kamu menuju pelabuhan dan menyeberang ke Pulau Siargao.

3. Laut

Untuk menuju ke Siargao dengan jalur laut, kamu bisa menyeberang dari Pelabuhan Dapa.

INFORMASI HARGA

  • Harga tergantung waktu dan tempat
  • 1 Peso= Rp 283 (Update November 2018)

 

BARANG/JASAHarga
Akomodasi – Kamar Hostel (untuk 2 orang)mulai Php 4.00
Akomodasi – Kamar keluargaPhp 500 / orang
Transportasi – menggunakan becak dari Dapa Port ke Gen. Luna mulai Php 30 / orang
Transportasi – menggunakan jeepney dari Dapa Port ke Gen Lunamulai Php 30 / orang
Transportasi – 30 menit menggunakan kapal dari Surigao City ke Dapa Portmulai Php 250 / orang
Transportasi – menggunakan kapal dari Claver Hayangabon Port to Sohotonmulai Php 1,500
Transportasi – menggunakan habal-habal dari Dapa Port ke Gen. Lunamulai Php 200
Transportasi – menggunakan habal-habal ke Magpupungo ke Gen Lunamulai Php 750
Kegiatan – Mengamati burungmulai Php 25 (uang perawatan)
Kegiatan – Snorkelingmulai Php 50 / jam
Kegiatan – Jelajah gua]mulai Php 50 / orang
Kegiatan – berkayak (3 jam)mulai Php 500
Kegiatan – Sampanmulai Php 200 / jam
Kegiatan – Wisata Sungai di Hutan bakaumulai Php 1,500
Kegiatan – Wisata pulau ke pulaumulai Php 1,500

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Filipina menerapkan pembatasan perjalanan sementara untuk menahan penyebaran COVID-19. Mohon tetap tinggal di rumah dan mengikuti protokol kesehatan.