Misamis Occidental

 Tentang Misamis Occidental

Satu lagi destinasi cantik untuk liburan di Filipina. Yaitu Provinsi Misamis Occidental, berada di Northen Mindanao, Filipina dengan ibukota Oroquieta.

Provinsi Misamis Occidental dibatasi oleh Laut Mindanao Sea di timur laut, Teluk Iligan Bay di timur, dan Teluk Panguil di tenggara. Di luar wilayah pesisirnya, bentang alam Misamis Occidental berbukit-bukit.

Beragam destinasi untuk kamu yang liburan di Filipina dan ingin Provinsi Misamis Occidental. Kamu bisa menikmati pantai cantik, gereja tua nan bersejarah dan juga air terjun cantik.

Kegiatan Utama

Pasti kamu mencari-cari kegiatan menarik liburan di Filipina dan bertandang ke Provinsi Misamis Occidental kan? Nah ini beberapa destinasi dari sekian banyak yang tersebar di Misamis Occidental.

1. Beragam Taman dan Destinasi Keluarga

Salah satu objek wisata utama daerah ini adalah Baliangao Wetland Park, kamu juga dapat melihat berbagai jenis pohon bakau. Waktu yang paling tepat untuk berkunjung adalah sejam sebelum pasang naik.

Juga ada Misamis Occidental Aquamarine Park. Ini adalah spot diving yang lengkap dengan akomodasi dan beragam fasilitas. Cocok untuk liburan beramai-ramai. Tempat ini memiliki kebun binatang mini dan suaka lumba-lumba buatan. Beberapa merupakan spesies endemik Filipina dan terancam punah.

 

Misamis Occidental Aquamarine Park (vigattintourism.com)

2. Mandi Air Panas

Lihat sendiri bagaimana letusan Gunung Malindang membentuk bentang alam ini. Berendamlah di air berkhasiat di mata air panas Danau Duminagat, danau kawah yang terbentuk dari letusan gunung berapi.

Baca Juga:  Pagsanjan, Laguna

3. Wisata Budaya dan Religi

Kebudayaan Misamis Occidental merupakan perpaduan unik dari adat-istiadat setempat dengan pengaruh Spanyol. Kebanyakan festival merayakan baik kebudayaan tradisional Suku Subanen dan juga untuk santo pelindung.

Ada juga terlihat pengaruh tradisi setempat dalam Gereja St. John the Baptist dan Katedral Immaculate Conception di Jimenez. Fuerte De La Concepcion Y Del Triunfo – benteng abad ke-18 yang melindungi Ozamiz City dari bajak laut – konon memiliki ukiran Bunda Maria yang bertumbuh.

4. Wisata Sejarah

Fuerte De La Concepcion Y Del Triunfo akan membawa Anda kembali ke masa kolonial Spanyol. Benteng ini dibangun tahun 1756 untuk melindungi kota dari bajak laut dan masih berdiri sampai sekarang.

5. Air Terjun

Ada air terjun cantik di Misamis Occidental dengan nama Air Terjun Curtain. Suasana alamnya yang asri dan udara di kawasan air terjun sangat sejuk. Asyik nih buat mandi!

Cara ke Provinsi Misamis Occidental

Saat liburan di Filipina dan ingin ke Provinsi Misamis Occidental, kamu bisa melewati jalur udara, laut dan darat.

1. Udara

Ada penerbangan setiap hari ke Ozamiz City dari Manila dan Cebu.

2. Darat

Ada bus jurusan Ozamiz City dari Cagayan de Oro, Pagadian, Zamboanga City, dan Dipolog.

3. Laut

Ada feri berkala dari Mukas, Kolambugan di Lanao del Norte yang menyeberangi Teluk Panguil . 2GO Travel juga menyeberang dari Manila ke Ozamiz.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Filipina menerapkan pembatasan perjalanan sementara untuk menahan penyebaran COVID-19. Mohon tetap tinggal di rumah dan mengikuti protokol kesehatan.